Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2017

Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah #2

Gambar
Ketika mendengar kata karya tulis ilmiah mungkin bagi mahasiswa baru masih terlalu asing, bahkan masih banyak mahasiswa yang belum mengerti maupun paham apa itu karya tulis ilmiah. Terlebih mengenai salah satu jenis karya tulis ilmiah, yakni esai. Sehingga, perlu adanya suatu pelatihan yang memfasilitasi mahasiswa untuk mengenal dan memahami lebih lanjut apa itu esai. Maka dari itu, pada hari Jum’at (27/10) UKMF Penelitian KRISTAL mengadakan Pelatihan Penulisan Karya Tulis Ilmiah (PPKTI) #2 yang mengusung tema “Membentuk Mahasiswa Fakultas Ekonomi, sebagai Intelek yang Berwawasan dan Terampil Melalui Kepenulisan”. PPKTI #2 ini merupakan tindak lanjut dari PPKTI #1 yang diadakan pada bulan Maret silam. Pada PPKTI #2 ini, UKMF Penelitian KRISTAL FE UNY menghadirkan 2 pembicara yaitu 1) Erna Fitriana (Mawapres S1 FE UNY, Wakil Ketua UKMF Penelitian KRISTAL) yang membahas lebih lanjut mengenai konsep esai lomba dan 2) Sariyatul Ilyana, S.Pd. (LPDP Awardee Universitas Gadjah Ma

FORKIS (Forum Kajian Ilmiah Mahasiswa) 5

Hay sobat Formasi !!! Jumpa lagi nih sama forkis !! Melihat kondisi bangsa Indonesia yang masih belum tertata, terarah, dan terencana dengan baik, bener kalian sebagai mahasiswa aktif nggak mau berkontribusi..?? Apalagi program SDGs yang diluncurkan pemerintah dengan 17 target yang luar biasa.... Baca sampai habis..!!! . . Dapat dipastikan, untuk ke depannya mahasiswa dituntut untuk semakin berpikir kreatif karena era globalisasi sudah akan semakin berat untuk dihadapi. Bukan rahasia memang Indonesia adalah negara yang paling konsumtif. Masyarakat Indonesia dinilai lebih menyukai sebagai konsumen dibandingkan menciptakan inovasi. Namun hal itu tak selamanya benar. Pasalnya, ternyata masih banyak generasi muda Indonesia yang mampu melahirkan berbagai inovasi. Mulai dari memanfaatkan limbah tak terpakai menjadi barang yang bernilai ekonomis hingga mengembangkan teknologi digital. Banyak peluang untuk memajukan negara Indonesia, karena Indonesia terkenal dengan kelimpahan su

KRISTAL FE UNY SUKSES MENGADU DAYA PIKIR KRITIS MAHASISWA FE UNY TERHADAP PROBLEMATIKA KEBIJAKAN PEMERINTAH

Acara Public Policy Analyze (PPA) 2017 dengan tema “Mengawal Kebijakan Pemerintah Guna Mewujudkan Sistem Pemerintahan yang Transparan” sukses diselenggarakan oleh KRISTAL FE UNY pada 23 September 2017 lalu. Peserta dari acara ini adalah tujuh tim terbaik dari setiap organisasi kemahasiswaan yang ada di Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta. Ketujuh tim tersebut adalah BEM, HIMA Akuntansi, HIMA Pendidikan Akuntansi, HIMA Pendidikan Administrasi Perkantoran, HIMA Manajemen, HIMA D3 serta UKMF Al-Fatih. Mengapa sasaran peserta pada acara PPA 2017 adalah mahasiswa FE UNY yang berkecimpung dalam organisasi kemahasiswa? Hal ini dikarenakan menakar pentingnya organisasi kemahasiswaan itu sendiri. Dimana organisasi kemahasiswaan intra perguruan tinggi adalah wahana dan sarana pengembangan diri mahasiswa ke arah perluasan wawasan dan peningkatan kecendekiawanan serta integritas kepribadian untuk menyiapkan peserta didik menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademik sert

SAPA ORMAWA dengan MITI Klaster Mahasiswa Regional Yogyakarta

Gambar
UKMF Penelitian KRISTAL Fakultas Ekonomi Universitas negeri Yogyakarta kembali menyelenggarakan silaturahmi dengan ormawa lain atau dengan organisasi luar UNY yang sering disebutg dengan Sapa Ormawa. Sapa Ormawa untuk yang kedua ini disenggarakan dengan mengundang MITI (Masyarakat Ilmuwan dan Teknolog Indonesia) Klaster Mahasiswa, dimana sebelumnya yaitu dengan Gama Cendekia UGM. Kegiatan tersebut telah dilaksanakan pada tanggal 28 September 2017 bertempat di Ruang Auditorium Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Yogyakarta. Acara tersebut berlangsung pukul 14.00-17.00 WIB.  Sapa Ormawa dihadiri oleh pengurus UKMF Penelitian KRISTAL, mahasiswa magang KRISTAL, dan juga beberapa pihak MITI. Acara ini dibuka oleh Ketua KRISTAL 2017, Fajar Indra Prasetyo dengan doa dan sambutan. Selanjutnya, pihak MITI yang diwakilkan oleh Saudara Areski juga memberikan sambutan sekaligus presentasi materinya tentang MITI (pengenalan lebih jauh tentang MITI klaster mahasiswa). Setelah presentasi